Jose Mourinho Bicara Soal Peluang AS Roma di Kompetisi Eropa
Jose Mourinho di Pinggir Lapangan. Foto: Istimewa. |
Meski berhasil menang namun Roma tak boleh terlalu lama berpesta. Pasalnya tim ibu kota itu harus kembali berlaga di kompetisi UEL beberapa hari kemudian. Real Sociedad akan menjadi lawan selanjutnya bagi anak asuhan Jose Mourinho.
“Saat ini kami tengah dalam masalah karena Real Sociedad bermain pada hari Jumat sedangkan bermain pada hari Minggu malam,” ujar Mourinho dalam konferensi pers setelah melawan Juventus. Mourinho merasa khawatir pasukannya akan mengalami kelelahan serta masalah kebugaran fisik karena padatnya jadwal pertandingan. Mourinho menganggap hal tersebut bisa menguntungkan pihak lawan.
Meski begitu pelatih senior itu tetap merasa optimis. Mourinho yakin anak asuhnya mampu menampilkan performa yang baik. “Mari kita jalani (laga) hari Kamis dengan sikap yang benar. Ada dua pertandingan (tandang-kandang), mari kita lihat apa yang bisa kami lakukan," tuturnya.
Di sisi lain Mourinho turut menilai situasi dua kompetisi Eropa di musim ini, yaitu UEL dan UECL. Ada dinamika besar yang terjadi. “Level liga konferensi tahun lalu lebih tinggi dari tahun ini. Kami bermain melawan Feyenoord dan Leicester, yang tentu lebih baik dari tim-tim peserta tahun ini. Ada pula tim-tim lain seperti Olympique Marseille,” jelas pelatih yang membawa AS Roma juara UECL musim lalu.
Lantas bagaimana dengan kompetisi UEL yang diikuti AS Roma? Bagi Mourinho dinamika yang terjadi lebih tinggi lagi. “Jika Anda melihat bagaimana Liga Eropa tahun ini, itu mirip seperti Liga Champions. Jelas akan sulit tapi mari kita melangkah selangkah demi selangkah,” tutup Mourinho.
(OTK/MSY)
Tidak ada komentar